TEKNIK DASAR KUDA-KUDA DALAM PENCAK SILAT

 


KATA PENGANTAR

 

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

 

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan kami kemudahan sehingga penulis dapat menyelesaikan Blog  ini dengan tepat waktu. Tanpa pertolongan-Nya tentunya penulis tidak akan sanggup untuk menyelesaikan Blog ini dengan baik. Shalawat serta salam semoga terlimpah curahkan kepada baginda tercinta kita yaitu Nabi Muhammad SAW yang kita nanti-natikan syafa’atnya di akhirat nanti. Penulis mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas limpahan nikmat sehat-Nya, baik itu berupa sehat fisik maupun akal pikiran, sehingga penulis mampu untuk menyelesaikan pembuatan Artikel Blog dengan judul Sikap Kuda-Kuda Dalam Pencak Silat.

Penulis tentu menyadari bahwa artikel Blog ini masih jauh dari kata sempurna dan masih banyak terdapat kesalahan serta kekurangan di dalamnya. Untuk itu, penulis mengharapkan kritik serta saran dari pembaca untuk Blog ini , supaya makalah ini nantinya dapat menjadi Blog yang lebih baik lagi. Demikian, dan apabila terdapat banyak kesalahan pada makalah ini penulis mohon maaf yang sebesar-besarnya. Penulis juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak . Demikian, semoga Blog ini dapat bermanfaat. Terima kasih.

BAB I
PENDAHULUAN

1.1        Latar Belakang

                                                                                    

Seni beladiri pencak silat telah dikenal bangsa Indonesia sejak jaman dahulu, yang digunakan untuk melindungi atau mempertahankan diri dari berbagai tantangan alam. Teknik dasar pencak silat diciptakan dengan menirukan gerakan-gerakan hewan yang ada di s

ekitar. Beberapa hewan yang sering ditiru contohnya seperti gerakan harimau, bangau, kera, ular, dan lain sebagainya. Para pendekar silat mulai bermunculan dengan berbagai aliran pada masa kerajaan-kerajaan di Nusantara. Para pendekar ini kemudian dihimpun untuk membentuk prajurit-prajurit tangguh. Perkembangannya sendiri dipengaruhi oleh budaya Cina, juga agama Budha, Hindu, dan Islam di Indonesia. Setiap daerah memiliki aliran pencak silat yang khas, misalnya seperti Cimande dan Cilakong dari Jabar, Merpati Putih dari Jateng, maupun Perisai Diri dari Jatim.

 

1.2  Identifikasi Masalah

1. mencari tahu mengenai teknik dasar dalam Pencak Silat

2. mencari tahu mengenai defenisi serta jenis jenis tiap teknik dasar

 

1.3   Tujuan

Tujuan dari pembuatan makalah ini adalah :

1. mengetahui mengenai teknik dasar dan lanjutan dalam pencak silat. 

2. mengetahui definisi serta jenis teknik dasar dalam pencak silat.

3. mengetahui macam macam teknik dasar dan lanjutan dalam Pencak Silat.

 

BAB II
PEMBAHASAN

 

2.1 TEKNIK DASAR KUDA-KUDA

 

TEKNIK DASAR KUDA-KUDA PENCAK SILAT

1.    Sikap Kuda – Kuda

 

 Saat kita baru belajar Pencak silat para pelatih akan memberikan teknik dasar dalam proses latihanya , penting sekali bagi kita mengenal teknik dasar dalam pembelajaran pencak silat adapun macam macam teknik dasar diantaranya adalah :

1.      Kuda kuda

2.      Sikap pasang

3.      Tangkisan

4.      Pukulan

5.      Tendangan

 

Kali ini dalam artikel ini kita akan mempelajari mengenai Kuda-Kuda dalam pembelajaran teknik dasar Pencak Silat

Kuda-kuda adalah suatu teknik yang memperlihatkan kaki dalam keadaan statis. Teknik kuda-kuda dalam pencak silat menekankan pada penempatan posisi kaki dalam berbagai bentuk dan kemampuan menopang berat badan.

                Sikap kuda-kuda adalah hal yang sangat penting dalam pencak silat. Sebaik apapun teknik serangan, tidak ada artinya jika tidak didukung dengan kuda-kuda yang baik. Istilah “kuda-kuda” berasal dari kata “kuda”, yang berarti posisi kaki seperti menunggang kuda. Didalam pencak silat posisi kuda-kuda di artikan sebagai suatu posisi yang menjadi tumpuan untuk melakukan sikap pasang, teknik serangan, dan teknik belaan. Berikut ini beberapa kuda-kuda dalam pencat silat.

Berikut ini adalah macam kuda-kuda dalam pencak silat beserta penjelasannya:

 

a.       Kuda – kuda Tengah

kuda-kuda tengah

 

Teknik kuda-kuda pencak silat ini bisa dilakukan dengan gerakan membuka dan menekuk kedua lutut kaki, dengan berat badan yang menjadi tumpuan.

Cara melakukan :

1.      Melebarkan Posisi kaki kurang lebih 2 kali lebar bahu

2.      Kedua kaki yang sudah di lebarkan di tekuk namun badan tetap tegak

3.      Posisi tumpuan berada pada kedua kaki

4.      Pandangan lurus kedepan

5.      Tangan mengepal diantara pinggang

 

b.      Kuda – kuda Depan

kuda-kuda depan

 

Kuda kuda depan yakni kuda-kuda dengan sikap salah satu kaki berada di depan sedangkan kaki lainya di belakang dan berat badan ditopang oleh kaki depan.

Cara melakukan :

1.      teknik ini bisa dilakukan dengan posisi kaki bagian depan ditekuk dengan telapak kaki lurus mengarah ke depan serta kaki belakang lurus.

2.      Pandangan lurus ke depan menghadap lawan

3.      Badan tegak serta posisi tangan mengepal di pinggang

 

c.       Kuda – kuda Belakang

kuda-kuda belakang

 

Teknik kuda kuda dalam pencak silat yang selanjutnya adalah teknik kuda-kuda belakang, teknik ini hampir sama dengan kuda-kuda depan namun tumpuanya berada di bagian belakang.

Kuda-kuda belakang yakni sikap salahsatu kaki berada di belakang berat tumpuan di topang oleh kaki belakang

d.      Kuda – kuda Samping

kuda-kuda samping

 

Kuda-kuda samping yakni kuda-kuda dengan posisi kudua kaki melebar sejajar dengan tubuh dan berat badan di topang oleh salah satu kaki yang menekuk ke kiri atau ke kanan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

4 jenis tendangan dalam pencak silat

Analisis gerak tendangan depan cabang olahraga pencak silat

KOMPONEN KONDISI FISIK PENCAK SILAT